Berita Terbaru

Akibat Arus Pendek Listrik, Kebakaran di Kampung Cicadas Desa Jaralang Melahap Dua Rumah Milik Warga.

BewaraNews.com Pandeglang | Telah terjadi kebakaran di Kampung Cicadas Desa Jaralang Kecamatan Cimanggu pada hari Sabtu, 29 Oktober 2022, sekitar jam 06.00 pagi.

Kebakaran tersebut diduga disebabkan oleh arus pendek sehingga memicu kebakaran yang cukup besar.

Berdasarkan informasi yang kami himpun, saat kejadian kebakaran, pemilik rumah sedang mengisi bensin di luar, karna berniat untuk pergi ke sobang. Sehingga barang barang yang ada di rumah, tidak terselamatkan.

Menurut Pak Mantri danang sebagai Warga Cicadas, akibat kebakaran ini, dua rumah milik pak Salikan (usia 40 tahun) dan Pak Safe'i (usia 50 tahun) hangus dilahap si jago merah.

"Rumah yang habis dilahap si jago merah adalah rumah milik Pak Salikan, sedangkan rumah Pak Safe'i hanya sebagian yang terbakar". Ungkap Mantri Danang.

Mantri danang mengungkapkan bahwa dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini, namun kerugian sekitar puluhan juta". Sambungnya.

Mantri Danang juga berharap agar segera ada uluran tangan dari pihak pihak yang peduli terhadap korban kebakaran tersebut.

"Kami berharap agar segera ada bantuan dari pihak pihak yang peduli terhadap korban kebakaran". Pungkasnya.

Tak hanya Mantri Danang, Pak Gito selaku Aktivis Cicadas juga menanggapi kejadian tersebut. Gito berharap agar pihak PLN ikut bertanggung jawab terhadap kejadian kebakaran ini, meskipun pihak PLN sudah beritikad baik dengan mendatangi para korban, namun bukan berarti pihak PLN lepas dari tanggung jawab.

"Penyebab kebakaran ini kan diduga karna arus pendek listrik, artinya pihak PLN seharusnya ikut bertanggung jawab,  bukan hanya sekedar mendatangi para korban. Sekurang kurangnya pihak PLN bersedia memberi kebutuhan listrik (KWH) ketika para korban memiliki rumah baru". Ujar Gito

Selain itu, Gito juga berharap kepada Pemerintah dan seluruh relawan untuk segera bergerak membantu para korban.

"Saya juga berharap kepada pemerintah dan relawan relawan agar segera bergerak untuk sama sama membantu para korban". Tambahnya.

Gito juga mengungkapkan bahwa kini sudah ada bantuan dari pihak yang peduli. Pihak tersebut adalah relawan Barisan Roni Mitra (BRM) Ujung Kulon.

"Saat ini alhamdulillah sudah ada pihak yang peduli pada korban. Pihak tersebut adalah relawan Barisan Roni Mitra (BRM) Ujung Kulon". Tutup Gito. @Peri Irawan

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *