Berita Terbaru

Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Cibarengkok, GM PT Suda Miskin Kembali Berikan Sumbangan


LEBAK, BewaraNews.Com – General  Maneger (GM) PT Suda Miskin, Wawan Ridwan SE menghadiri undangan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M, di  Jalan Simpati, Kampung Sukarendah, Desa Cibarengkok, Kecamatan Panggarangan, Kabupaten Lebak, Banten, Senin, 10 Oktober 2022.

Dalam kesempatan itu, Wawan Ridwan juga memberikan bantuan sumbangan berupa uang tunai untuk Majelis Ta'lim, Mushola, pihak sekolah dan sumbangan seperangkat alat Qosidah.

Usai acara, Wawan Ridwan kepada awak media ini mengatakan, pihaknya datang ke acara itu atas undangan dari panitia pelaksana Maulid Nabi di Kampung Sukarendah.

“Alhamdulillah, dalam kesempatan ini saya bisa menghadiri acara peringatan Maulid Nabi di Jalan Simpati, Kampung Sukarendah, Desa Cibarengkok. Kehadiran saya ini atas undangan dari panitia pelaksana untuk menyaksikan acara ini sampai selesai,” kata Wawan Ridwan.

Wawan menjelaskan, pihaknya memberikan sumbangkan uang tunai kepada para pengurus Mushola Al-Jabar Kampung Lebak Putat untuk kebutuhan renovasi Mushola di antaranya cat, keramik, hebel, dan lain-lain yang diserahkan kepada H. Sumardi selaku Tokoh Lingkungan di Kampung Lebak Putat.

“Kita juga memberikan sumbangan Hebel dan Toren, untuk pembangunan tempat wudhu di Mushla Al Jabar, Kampung Sukarendah, Desa Cibarengkok yang diserahkan kepada Kiayi Karna selaku panitia pembangunan Mushola Al-Jabar,” kata Wawan.

Selain itu, kata Wawan, pihaknya juga memberikan sumbangan untuk bantuan renovasi halaman sekolah di SDN 1 Cibarengkok yang diserahkan kepada Kepala Sekolah, dan sumbangan seperangkat alat Qosidah untuk Ibu-ibu Majlis Ta'lim Al-Hidayah Kampung Mebel, Desa Cimandiri yang diserahkan kepada pengurus Majelis Ta'lim Al Hidayah.

Ketua Panitia Kegiatan Maulid Nabi, Acu Muhtiar dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada GM PT Suda Miskin yang telah mensupport dan turut berpartisipasi dalam acara Maulid Nabi yang diselenggarakannya.

“Kami dari panitia pelaksana beserta seluruh masyarakat yang hadir, mengucapkan selamat datang kepada Pak Wawan Ridwan selaku General Manager di perusahaan PT Suda Miskin, yang telah datang untuk menghadiri acara ini,” katanya.

“Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Pak Ridwan yang telah mensuport dan berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan ini, mulai dari fasilitas auning, sonsistem, dan yang lainnya, sehingga acara ini bisa terselenggara berkat bantuan dan dukungannya,” kata Acu.

Menurutnya, GM PT Suda Miskin juga banyak memberikan sumbangan-sumbangan untuk kepentingan umum, khususnya untuk tempat peribatadan.

“Pak Wawan Ridwan banyak memberikan sumbangan-sumbangan untuk kepentingan umum, di antaranya bantuan sumbangan untuk sarana dan prasarana kepentingan umum, khususnya tempat peribadatan. Untuk itu, marilah kita semua yang hadir dalam acara peringatan Maulid Nabi ini, untuk mendoakan agar PT Suda Miskin segera berjalan dan lancar,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Plt Kepala Desa Cibarengkok, Sumita mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas dukungan dari PT Suda Miskin dalam peringatan Maulid Nabi di Kampung Sukarendah.

“Kami atas nama Pemerintah Desa Cibarengkok mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pak Wawan Ridwan selaku General Manager PT Suda Miskin yang telah mendukung acara Maulid Nabi ini,” kata Sumita.

“Kami juga merasa terharu, karena selain menghadiri undangan acara peringatan Maulid Nabi ini, Pak Ridwan masih bisa menyisihkan hartanya untuk memberikan sumbangan kepada kepentingan umum di Desa Cibarengkok,” pungkasnya. (*/red)

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *