Berita Terbaru

Kanwil Kemenkumham Banten Melakukan Donor Darah Dalam Rangka Hari Lahir Kementrian Hukum dan Ham



Serang, BewaraNews.Com - Donor darah menjadi salah satu kegiatan target pelaksanaan Nasional dalam rangka Hari Lahir Kementrian Hukum dan Ham Hari Darma Karya Dika(HKDH) Ke-78, bekerja sama dengan PMI Wilayah Serang. Donor darah yang di laksanakan pada Senin, (7 Agustus 2023) di kantor wilayah Hukum dan Ham (Kanwil Kemenkumham) Kota Serang, diikuti oleh pegawai kantor wilayah dan beberapa upt yang ada di wilayah Serang Raya.

Dari donor darah yang di laksanakan jajaran hari ini, ada sebanyak 69 Pegawai yang sudah melaksanakan donor darah dan masih menunggu sampai sore nanti. Tidak tertutup kemungkinan membuka peluang bagi keluarga pegawai yang minat menjadi donatur.

Donor darah dalam rangka Hari Lahir Kememtrian Hukum dan Ham Hari Darma Karya Dika (HKDH) ini merupakan bentuk kepedulian Kanwil Kemenkumham Kota Serang kepada sesama. Dengan adanya donor darah yang di laksanakan Kanwil Kota Serang diharapkan dapat membantu sesama dalam mengatasi minimnya ketersediaan darah di PMI.

Sri Yusfini Yusuf selaku kepada Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Banten ia mengatakan, selain bermanfaat untuk kesehatan donor darah ini juga dilakukan untuk meningkatkan rasa kemanusiaan untuk membantu sesama.

“Hari ini khusus untuk Serang Raya donor darah dilaksanakan oleh kantor Wilayah, setiap tahunnya Kementrian Hukum dan Ham menjadikan donor darah sebagai prioritas dilaksanakan, karena itu sebagai bentuk kerja sosial yang saya rasa, salah satu unsur yang di butuhkan juga oleh masyarakat secara general, dalam rangka membantu para tenaga medis dalam ketersediaan stok darah yang ada di wilayah masing-masing,” Ucap Sri.

Kedepannya Sri berharap Kanwil Kemenkumham semakin sukses, semakin bisa mengayomi seluruh masyarakat, semakin bisa meningkatkan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat terkait layanan-layanan yang ada di Kementrian Hukum dan Ham,” Tutupnya.

(Jan/Red)

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *