Berita Terbaru

LSM ombak pantau penjualan BBM Subsidi jenis pertalite

BewaraNews.Com Lebak | Seiring dengan pembatasan pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis pertalite dan solar, pedagang eceran pun tidak bisa berbuat banyak.

Salah satu  pemilik kios pertamini di kp.pasirhaur desa Malingping Utara kecamatan Malingping membenarkan bahwa pembelian BBM jenis pertalite mengunakan mobil miliknya dengan cara mengisi bensin dua kali dalam sehari pagi dan sore setelah itu baru di curah untuk di pindahkan ke kios nya

Diketahui pula pembeli BBM berjenis pertalite, dan di ketahui diduga pembelian BBM jenis pertalite ini mengunakan jerigen dan mengisi tangki motor miliknya untuk mengelabui karyawan SPBU di Lebak Selatan khususnya di malingping.

Terlebih sebelumnya, untuk mendapatkan BBM jenis pertite eceran itu, mereka harus membeli di SPBU dengan menggunakan jerigen atau motor yg di bawanya yg nantinya di curah untuk di jual.Sementara saat ini, Pertamina melarang pembelian BBM bersubsidi dengan menggunakan jerigen.

Maraknya dengan eceran pertalite di kios Pertamini yg ada di wilayah Lebak selatan khusunya di daerah malingping lebih di perketat lagi pengawasan nya karena ini jelas merugikan masyarakat kecil dan agar TDK lagi adanya oknum- oknum yang bermain.

AGUS RUSMANA ketua Divisi investigasi lSM OMBAK, menegaskan bahwa Pertamina melarang pembelian BBM bersubsidi dengan menggunakan jerigen,dan Pertamina resmi mengeluarkan aturan tentang pelarangan pembelian bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite menggunakan jeriken.

Dampaknya, pedagang eceran tidak bisa menjual BBM jenis pertalite dan hanya menjual BBM jenis pertamax,Tapi larangan tinggalan larangan fakta di lapangan masih ada pom mini atau Kios yg masih menjual eceran BBM jenis pertalite.kamis (04/05/2024)kepada wartwan

Sementara itu pengawas SPBU saat di konfirmasi sudah melakukan peringatan keras baik itu ke karyawan nya maupun yg belanja....kita tidak akan main-main kalau ditemukan nya ada kerjasama antara karyawan dengan pembeli pasti akan kami tindak,sesuai pernyataan yg mereka buat.

 Agus berharap saya meminta kepada APH untuk bertindak tegas dan jangan sampai ada tebang pilih,baik itu oknum karyawan SPBU maupun yg lain nya.pungkas @Herudin

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *